Tips Berkendara di Jalan Licin

Saat hujan turun tentunya jalanan akan basah dan licin, keadaan itu pasti akan membahayakan keselamatan pengguna kendaraan terutama pengguna sepeda motor. Kali ini DEDDY CUCI MOTOR akan memberikan tips aman buat pengendara motor saat hujan.


Nyatanya skill saja tidak cukup, masih ada taktik yang menguatkan. Apalagi ketika memasuki musim hujan , kotoran akan naik terkena air dan menyebabkan aspal sangat licin. Selain berhati-hati, taktik sangat dibutuhkan ketika berkendara disaat hujan. Misalnya, kapan harus berpindah jalur dan kapan pengereman harus dilakukan.

Pada saat berkendara dalam keadaan hujan, pandangan Honda lovers pasti akan kurang jelas, kedinginan, jalanan yang licin dan bisa saja motor mengalami mogok. Jika terjadi seperti itu, pengendara motor harus ekstra waspada. Jika musim hujan tiba, gantilah kaca helm dengan kaca yang transparan atau bening. Sebaiknya gunakan helm model full face yang menutupi seluruh kepala.

Untuk lebih lengkapnya perhatikan tips berikut:
 







Jaga jarak dengan pengendara di depan. Ingat untuk menghentikan laju kendaraan, Honda Lovers membutuhkan jarak, apalagi ditambah jalanan licin sehingga jarak berhenti akan semakin panjang.








Jangan lupa untuk menyalakan lampu karena penting untuk menambah jarak pandang dan membantu pengendara lain untuk melihat posisi kita.








Jika Honda Lovers ingin menyalip, pastikan di depan kendaraan yang akan disalip tidak terdapat kendaraan lain dan juga tidak ada kendaraan dari arah berlawanan.








Hindari berbelok terlalu patah dan rebah dengan kecepatan tinggi.









Jika melewati jalanan berpasir, berbatu, atau becek, Honda Lovers harus mengurangi kecepatan laju kendaraan.








Usahakan tidak ada sesuatu yang menghalangi pandangan.








Hindari melewati genangan air. Selain air bisa naik ke mesin motor yang dapat menyebabkan motor mogok, dapat juga mengganggu pengendara lain karena terkena percikan dari genangan air. Ada kemungkinan dibalik genangan air tersebut terdapat lubang besar.

Demikian tips yang bisa DEDDY CUCI MOTOR bagikan kepada Honda Lovers semua. Semoga tips-tips yang telah diberikan bisa bermanfaat ya!!! Salam Satu Hati…

Tidak ada komentar:

Posting Komentar